PERCEPATAN ODF dan 5 PILAR Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM)


KIM (Kelompok Informasi Masyarakat )WARTADAYA PEKUNCEN Kota Pasuruan.
Pasuruan,27 Oktober 2022
Tepat jam 0.09 wib Di Pendopo kecamatan Panggungrejo kota Pasuruan,telah berlangsung kegiatan pertemuan percepatan ODF dan 5 Pilar Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM).Dibuka langsung oleh ketua komisi 1 DPRD kota Pasuruan H.Nawawi, yang mewakili Ketua DPRD, dalam sambutannya H.Nawawi mengucapkan terima kasih kepada ketua pelaksana dr.Acmad Sohip dari Dinas Kesehatan dan seluruh undangan yang hadir khususnya para ketua Rt,ketua Rw dan Kader kesehatan serta PKK yang ada di kelurahan Pekuncen,termasuk hadir juga Tokoh masyarakat,Tokoh Agama,staf Puskemas,hadir juga Camat Panggungrejo Herman dan Lurah Pekuncen Dina.Juga Babin Kamtibmas Sertu Ari,dan Babinsa sertu Kusmanto yang merupakan pilar yang ada di kelurahan Pekuncen.
Dengan nara sumber dari Dinas Kesehatan Propinsi Jawa Timur ibu Ika,saat menyampaikan Materi begitu GAMBLANG Cetar membahana,ada slide ,ada juga vidio nya.....semua yang hadir telah mengikuti dan mendengarkan secara seksama,dilanjutkan diskusi yang berlangsung lancar,aman dan terkendali di sisipi dengan humor cerdas,shg peserta pertemuan tidak ada yang " Tertidur".
Ibu Ika dgn.senang hati menjawab semua pertanyaan dari peserta pertemuan.( Hebat).

Disaat itu pula telah terbentuk TIM VERIFIKASI tentang ODF dan 5 PILAR Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM).

Tim KIM WARTADAYA PEKUNCEN.
Narasi Wiryono,Dokumentasi : Wiryono dan Siregar.
Wiryono

Rintisan Kampung Kelor Kel. Pekuncen Kec, Panggungrejo Kota Pasuruan

Post a Comment

Previous Post Next Post